Kahoot be like

Halooo pembacakuu....
Kali ini mau cerita tentang mata kuliah pengantar komputer
minggu ke 2, aku belajar tentang sejarah perkembangan komputer. ternyata dulu tuh komuter guedee banget, gak kayak sekarang yang udah berubah jadi laptop super slim.

Sejarah perkembangan komputer 
diawali dengan penemuan penting dari Charles Babbage berupa alat hitung. 
Komputer Generasi Pertama
Perangkat komputer yang pertama kali dikembangkan adalah komputer untuk desain pesawat dan peluru kendali. Ilmuwan yang menggagas konsep pengembangan tersebut adalah Konrad Zuse, seorang Insinyur asal Jerman. Kemudian, pada pertengahan 1940-an, komputer tersebut mengalami perkembangan lebih lanjut yang dilakukan oleh John von Neuman.


Komputer generasi pertama adalah ENIAC, yang merupakan komputer elektronik pertama didunia yang mempunyai bobot seberat 30 ton, panjang 30 M dan tinggi 2.4 M dan membutuhkan daya listrik 174 kilowatts. Komputer generasi pertama ini menggunakan Tabung hampa udara (vacum-tube) yang terbuat dari kaca untuk penguat sinyal. Namun hal tersebut masih banyak mempunyai kendala seperti: mudah pecah, dan cepat menyalurkan panas. Sedangkan program utama yang terdapat di komputer generasi pertama adalah “machine language”.

ini nih gambar komputer generasi 1


Gambar terkait

Komputer Generasi Kedua
Penemuan penting telah terjadi di generasi kedua ini adalah transistor, alat canggih yang dapat memaksimalkan kinerja komputer dengan ukuran yang sangat kecil. Penemuan alat ini mempengaruhi perkembangan komputer pada generasi kedua. Pada 1960-an, para ilmuwan mencoba menggarap komputer generasi kedua.

Perkembangan Komputer Generasi kedua ini memiliki ciri-ciri :
  • Program dapat dibuat dengan bahasa tingkat tinggi (high level language), seperti FORTRAN, COBOL, ALGOL.
  • Kapasitas memori utama sudah lumayan besar
  • Sirkutinya adalah transistor.
  • Ukuran fisik komputer lebih kecil dari komputer generasi pertama
  • Tidak membutuhkan terlalu banyak listrik
  • berorientasi pada bisnis dan teknik
  • Proses operasi sudah cepat
Beberapa intansi, perusahaan, universitas, serta pemerintah telah memanfaatkan kecanggihan dari komputer generasi kedua. Inti dari penemuan generasi II ini adalah transistor, yang membuat komputer generasi kedua berukuran lebih kecil daripada komputer generasi pertama.

sedikit lebih kecil dari generasi pertama kan..
Hasil gambar untuk komputer generasi kedua

Komputer Generasi Ketiga
Dalam pemakaiannya, transistor membuat komputer lebih cepat panas. Dengan demikian, komputer generasi kedua mulai ditinggalkan. Kemudian seorang ilmuwan bernama Jack Billy mencoba melakukan penelitian. Kemudian pada 1958, ia menciptakan komponen yang lebih canggih dibandingkan transistor yang membuat komputer cepat panas tadi. Yakni IC atau Integrated Circuit chip kecil yang mampu menampung banyak komponen menjadi satu.

Dengan begitu, ukuran komputer menjadi lebih kecil. Pun, pada komputer generasi ketiga juga lebih cepat disektor sistem operasi dan mampu menjalankan beberapa program secara bersamaan.


Hasil gambar untuk komputer generasi ketiga

Komputer Generasi Keempat
Pada tahun 1971 chip INTEL 4004 membawa kemajuan besar dalam dunia IC, intel berhasil memasukan semua komponen dalam sebuah komputer (central processing unit, memori, dan kendali input/output) kedalam sebuah chip tunggal yang sangat kecil, jika sebelumnya IC digunakan untuk mengerjakan pekerjaan  tertentu saja maka pada masa ini mikroprosesor dapat diproduksi dan di program untuk menjalankan seluruh kebutuhan yang diinginkan.
Perkembangan Komputer generasi keempat memiliki ciri-ciri :
  • Dikembangkan komputer mikro yang menggunakan micro processor dan semiconductor yang berbentuk chip untuk memori komputer.
  • Pada generasi ini komputer sudah memaki Large Scale Integration (LSI)

Hasil gambar untuk komputer generasi keempat

Komputer Generasi Kelima
Komputer generasi kelima adalah yang saat ini tengah dilakukan oleh berbagai vendor elektronik. Ya, komputer generasi kelima kerap disebut sebagai komputer generasi masa depan. Beberapa bukti kecil adalah munculnya smartphone, tablet, phablet, netbook, ultrabook, dan banyak lagi. Perkembangan selanjutnya adalah perangkat komputer yang dapat dijalankan tanpa harus menggunakan kontak fisik (menyentuhnya), tetapi menggunakan otak. 


mantap nihh..
Hasil gambar untuk komputer generasi kelima


setelah membaca materi tentang sejarah perkembangan komputer, kami bermain kuiz lewat KAHOOT, dan itu seruuuu banget, kita bisa belajar dengan cara yang asik kayak main game gitu.
tapi aku sedih banget, karena disaat lagi asik asiknya mai, hp aku lowbat di saat permainan belum selesai beru 13/16 nomor. Ahhhhhhh sedih banget. padahal siapa yang bisa jadi rank 1,2,3 bisa dapetin coklat. tapiiii ya gimana lagi :"

okeee segini dulu yaa cerita
see you on my next blog !!!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

teknologi dan agama

BIT COIN itu apasih?

MS PowerPoint